Tuesday, February 24, 2015

Life & Technology


Kehidupan dan teknologi sudah menyatu dalam kehidupan sehari-hari. Contoh umum dalam hal ini adalah penggunaan alat elektronik & gadget menjadi hal yang sangat penting untuk menunjang aktifitas.

Teknologi yang ada dimaksudkan untuk memudahkan pekerjaan serta efisien dalam pemanfaatan waktu, juga sebagai hiburan tentunya. Tapi, apakah kecanggihan teknologi yang ada sudah digunakan dengan tepat & benar? atau kita hanya tahu dasar penggunaannya saja, padahal lebih dari itu ada yang harus kita ketahui, contohnya, dalam menggunakan suatu produk software, yaitu Windows, kita tahu bahwa Windows adalah sistem operasi atau software dasar untuk penggunaan dalam komputer, tapi apakah hanya itu saja yang perlu kita tahu, bagaimana dengan penggunaan Windows bajakan, apakah kita tahu dalam hal ini, apakah yakin tidak terjadi masalah, terus bagaimana dengan ancaman dari software tersebut seperti virus misalnya, dan bagaimana mengatasi hal ini?.

Hal-hal seperti itu sebenarnya bukanlah untuk mempersulit tapi bagaimana kita menjaga dan merawat suatu software, bukan hanya barang dengan bentuk fisik yang perlu kita jaga dan kita rawat, softwarepun harus demikian, dan jangan berfikir hanya orang-orang IT yang perlu tahu masalah ini, sebagai orang awampun, ini sebenarnya dasar yang perlu kita ketahui dan pelajari. Ini dimaksudkan agar penggunaan teknologi yang ada bisa maksimal, selain memberi keamanaan dari ancaman virus, hacker, dan sebagainya, ini juga dapat menjaga keawetan dari produk yang kita gunakan.

Dalam blog ini saya akan membahas bagaimana penggunaan teknologi yang tepat dalam kehidupan sehari-hari berdasarkan pengalaman hidup saya. Pembahasan diblog ini sebagian besar yang saya tekankan adalah pengguna end-user, atau pengguna akhir, bukan sebagai programmer, developer atau hacker yang membahas coding, teknologi lebih dalam atau isu masalah privacy yang terlibat dalam pemerintah atau sebagainya. Di end-user ini yang saya bahas adalah bagaimana penggunaan suatu produk teknologi dengan benar dan tepat sesuai dengan kegunaannya.

Dan jika kamu punya saran atau pengalaman yang lebih baik, silahkan komentar dan share diblog ini. :)

No comments:

Post a Comment